Archives

  • Communication in Innovation & Sustainability
    2025

    Communication in Innovation and Sustainability, merupakan edisi tahun 2025 dari ARUNIKA: Bunga Rampai Ilmu Komunikasi, menghadirkan kumpulan esai mahasiswa yang mengkaji dinamika komunikasi dalam merespons inovasi dan tantangan keberlanjutan di era kontemporer. Buku ini membahas beragam isu mulai dari komunikasi lingkungan dan praktik greenwashing, krisis dan pemulihan citra merek, budaya populer dan pembentukan identitas generasi muda, hingga disrupsi digital, kepercayaan publik, dan kesehatan mental dalam ekosistem media baru. Keberlanjutan dalam bunga rampai ini tidak hanya dipahami sebagai isu ekologis, tetapi juga sebagai keberlanjutan sosial, budaya, dan makna komunikasi di tengah perubahan teknologi dan masyarakat. Kumpulan tulisan ini diharapkan dapat menjadi referensi awal bagi mahasiswa, akademisi, dan pembaca umum dalam memahami peran strategis komunikasi dalam inovasi dan keberlanjutan.

  • Perilaku Komunikasi Gen Z (Seri 2)
    2024

    Generasi Z tumbuh dengan karakteristik yang unik dan semakin mendominasi, sehingga mendorong terlahirnya banyak studi tentang generasi ini. Karakteristik Gen Z membawa perubahan besar pada bidang dan industri, termasuk ilmu komunikasi. Melalui bunga rampai ini, disajikan 8 artikel tentang berbagai perliku komunikasi Gen Z.

  • Media Realitas Virtual & Adiksi Internet
    2024

    Rakhmat (2018) menyebutkan bahwa dalam psikologi, komunikasi adalah energi yang disampaikan oleh alat-alat indera ke otak manusi, serta terdapat proses mempengaruhi antar-sistem di dalam dan di antara organisme. Hal ini melahirkan studi-studi tersendiri dalam ranah psikologi komunikasi. Rakmat menambahkan hadirnya konsep internet menambah topik khusus yaitu psikologi komunikasi internet, yang diantaranya membahas "realitas virtual" dan "adiksi internet". Edisi ini berisi artikel-artikel populer yang merupakan luaran dari kampanye literasi digital Mahasiswa Program Studi (S1) Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie. Artikel-artikel ini diharapakan mampu memberikan wawasan masyarakat luas tentang media realitas virtual dan adiksi internet dalam berbagai sudut pandang.

  • Perilaku Komunikasi Gen Z (Seri 1)
    2024

    Generasi Z tumbuh dengan karakteristik yang unik dan semakin mendominasi, sehingga mendorong terlahirnya banyak studi tentang generasi ini. Karakteristik Gen Z membawa perubahan besar pada bidang dan industri, termasuk ilmu komunikasi. Melalui bunga rampai ini, disajikan 9 artikel tentang berbagai perliku komunikasi Gen Z.

  • All About Communities
    2023

    Kompleksitas manusia menghadirkan kehidupan nyata dan online memunculkan perkumpulan individu dalam suatu komunitas. Komunitas dengan segala keunikan dan potensi membentuk jati diri individu, memperkuat hubungan antar manusia, dan mendorong pertumbuhan pribadi. Komunikasi komunitas merupakan proses komunikasi di mana ada sekumpulan dua orang atau lebih yang mempunyai tujuan bersama yang berintraksi satu sama lain dan mengangap mereka sebagai bagian dari komunitas tersebut (Rahmat, 1985).